Semua masyarakat Indonesia tentu sudah tidak asing lagi dengan salah satu tanaman obat paling populeh yaitu Jahe. Jahe ialah salah satu jenis tanaman rimpang atau rhizoma ini memang seringkali dijadikan sebagai campuran minuman atau rempah masakan oleh masyarakat Indonesia. Pasalnya, dengan mengonsumsi jahe, tubuh akan menjadi lebih hangat dan lebih kuat.
Namun, tahukah anda jika tanaman jahe juga memiliki berbagai jenis yang berbeda? Beberapa diantaranya bahkan memiliki khasiat yang lebih ampuh untuk menjaga kondisi kesehatan tubuh agar tetap prima. Salah satu jenis jahe yang tidak banyak orang tahu memiliki berbagai manfaat saat dikonsumsi adalah jahe merah. Jahe merah ini memiliki permukaan kulit berwarna merah yang tentunya tidak sulit untuk dibedakan dengan jahe jenis lainnya. Bagian dalam dari jahe merah juga memiliki warna yang sedikit kemerahan dan kuning. Tak hanya itu, ukuran dari jahe merah juga cenderung lebih kecil dan saat dicicipi terasa lebih pedas dibanding jahe pada umumnya. Rimpang jahe merah berlapir warna jingga muda hingga merah dengan ukuran 4,20 – 4,26 cm. Tingginya sekitar 5,26 – 10,4 dan panjangnya sekitar 12,33 – 12,6 cm. Jahe merah ini juga memiliki aroma yang lebih tajam dan rasa yang lebih pedas dari jahe biasa. Jahe merah mengandung sejumlah senyawa yang berkhasiat untuk obat.
Berikut ini manfaat jahe merah untuk kesehatan tubuh, antara lain :
Menambah Stamina
Manfaat jahe merah digunakan sebagai obat untuk menambah stamina (tonikum) dan untuk menghilangkan nyeri otot. Jahe dapat membantu mengurangi tingkat tekanan darah dan meningkatkan aliran darah. Jahe juga memiliki sifat anti inflamasi yang mungkin memiliki efek menguntungkan pada nyeri otot.
Menghambat Jamur
Kandungan limonene dalam jahe merah memiliki manfaat untuk menghambat jamur candida albicans, penyebab infeksi jamur pada area kulit.
Pereda Rasa Sakit
Kandungan 6-gingerdion dan 6-gingerol di dalam jahe merah dapat menekan prostaglandin sehingga meredakan rasa sakit.
Mengurangi Resiko Penyakit Jantung
Jahe merah mengandung asam alfa-linolenat yang dapat mengurangi resiko penyakit jantung. Senyawa tersebut bekerja dengan membantu menjaga irama dan pemompaan jantung yang normal. Asam alfa linolenat juga berpotensi untuk mengurangi pembekuan darah.
Menjaga Kesuburan
Konsumsi jahe merah dapat membantu untuk menjaga kesuburan karena kandungan arginin di dalamnya. Arginin membantu tubuh memproduksi nitrat oksida yang meningkatkan aliran darah ke alat kelamin dan ovarium. Arginin dapat meningkatkan kesuburan dan kualitas sel telur (ovum) dengan meningkatkan sirkulasi sehingga tubuh mendapatkan nutrisi dan oksigen yang dibutuhkan untuk pematangan sel telur.
Mencegah Bakteri Pada Mulut
Jahe merah efektif menghambat pertumbuhan bakteri Aggregatibacter actinomycetemcomitans, penyebab penyakit periodontal. Jahe merah dapat digunakan sebagai obat kumur agar mulut terhindar dari bakteri. Kandungan minyak atsiri di dalamnya juga dapat membuat tenggorokan dan rongga mulut tetap segar.
Menurunkan Berat Badan
Jahe merah dapat membantu menurunkan berat badan karena mengandung capsaicin. Capsaicin dapat meningkatkan rasa kenyang dan menurunkan keinginan untuk makan. Hal ini dapat menyebabkan penurunan asupan kalori dan menurunkan berat badan.
Menjaga Kesehatan Jantung
Jahe merah mengandung asam klorogenat. Asam klorogenat (chlorogenic acids) dapat mengurangi beberapa faktor resiko penyakit kardiovaskular. Konsumsi asam klorogenat melalui jahe merah dapat membantu mengurangi resiko hipertensi, aterosklerosis dan gagal jantung.
Mencegah Diabetes
Kandungan 6-gingerol dalam jahe merah berpotensi menurunkan kadar glukos dalam darah. Jahe merah berperan dalam penurunan produksi glukosa dan peningkatan sintesis glikogen. Hasilnya jahe merah dapat memeberikan kemungkinan terapeutik serta pencegajan untuk diabetes tipe 2 atau diabetes melitus.
Meningkatkan Imunitas
Jahe merah memiliki aktivitas sebagai imunomodulator untuk meningkatkan daya tahan tubuh manusia. Jahe merah mengandung gingerol dan shogaol yang berperan sebagai imunomodulator. Selain itu, jahe merah memiliki efek anti-inflamasi dan antioksidan.
Jasa Maklon Herbal Stamina BPOM, HALAL & HKI
Gunakan peluang ini untuk anda memiliki produk kapsul herbal dengan nama brand anda sendiri. Suplemen stamina yang diproduksi PT GRA Herbalindo Utama ini aman untuk dikonsumsi karena terbuat dari bahan herbal.
Keuntungan anda maklon herbal stamina di PT GRA Herbalindo Utama :
- Bebas menentukan merek/brand produk anda
- Memiliki produk sesuai keinginan anda
- Bebas menentukan harga jual produk
- Produk dapat anda pasarkan secara luas karena sudah memiliki ijin edar resmi
- Keuntungan berkali kali lipat bisa menjadi milik anda
- Sampel produk dibuatkan sampai fix
- Rahasia resep setiap produk anda terjamin
- Kemasan produk kami yang urus
- Pendaftaran perijinan produk anda, tim kami yang urus juga
PT GRA Herbalindo Utama bermotivasi menciptakan kualitas produk kapsul herbal dengan berbagai jenis manfaat yang variatif untuk menghasilkan produk yang berkualitas, kreatif dan inovatif yang banyak disukai oleh masyarakat. Jasa maklon herbal stamina ini biasanya digunakan oleh pemula bisnis sebagai pilihan bisnisnya karena lebih efisien. Anda tidak perlu lagi mengeluarkan modal untuk membeli peralatan produksi maupun menyiapkan lahan sebagai modal dapat dialokasikan ke hal lain.