Indonesia kaya akan tumbuhan yang dapat dijadikan sebagai bahan obat obatan herbal. Salah satu tumbuhan yang kerap dijadikan obat herbal yaitu kencur. Selain menjadi bahan obat herbal, kencur juga identik sebagai bumbu dapur untuk penyedap masakan. Tanaman dengan nama ilmiah kaempferia galanga ini merupakan tanaman monokotil dalam keluarga tanaman jahe. Diketahui kencur kaya akan kandungan minyak atsiri dan senyawa alkaloid yang berkhasiat obat.
Kencur memiliki sifat menghangatkan yang cocok bagi penderita flu atau sakit perut. Selain untuk menjaga kesehatan, ternyata kencur juga bermanfaat untuk kecantikan. Kandungan antioksidan, vitamin B1, vitamin C dan vitamin E dipercaya dapat menjaga kulit dari paparan radikal bebas yang berbahaya. Dengan demikian, kulit jadi lebih terlindungi dan terhindar dari penuaan dini.
Manfaat Kencur Untuk Kecantikan
1. Mengatasi Jerawat
Kencur dapat mengobati jerawat yang muncul pada kulit. Sifat anti inflamasinya mampu membunuh bakteri penyebab jerawat. Kencur kaya akan mineral yang menyehatkan kulit. Kencur juga sangat dianjurkan untuk dikonsumsi bagi wanita yang sedang haid karena haid terkadang dapat menyebabkan pertumbuhan jerawat yang cepat pada wajah.
2. Mengontrol Berat Badan
Bagi sebagian orang, masalah berat badan berlebihan bisa memengaruhi penampilan. Kencur dapat dikonsumsi oleh wanita untuk membantu mengontrol berat badan. Dengan memiliki berat badan yang ideal, daya tarik seorang wanita pun akan bertambah.
3. Mengencangkan Kulit
Setiap orang mendambakan kulit wajah yang tidak hanya putih dan mulus, tetapi juga kencang. Ketiganya merupakan satu paket yang tak terpisahkan untuk wajah terlihat cantik dan menawan.
4. Menjaga kelembapan dan kekenyalan kulit
Selain dapat mengencangkan kulit, kencur juga bisa menjaga kelembapan dan kekenyalan alami pada kulit.
5. Mencerahkan Kulit
Kencur merupakan sumber antioksidan yang bermanfaat bagi kesehatan kulit. Kulit yang sehat terlihat dari kulit yang cerah atau tidak kusam.
6. Mencegah Penuaan Dini
Kandungan vitamin B1, vitamin C, vitamin E, asam ferulic dan alatonin yang dimiliki kencur dipercaya dapat menyamarkan kerutan diwajah dan mencegah penuaan dini.
7. Mengontrol Minyak
Wajah berminyak bisa menyebabkan kekusaman dan meningkatkan resiko munculnya jerawat. Sebagai solusi dari wajah berminyak kamu bisa mengkonsumi kencur atau dibuat masker wajah.
8. Mengatasi Komedo
Komedo membandel seringkali menganggu penampilan. Ekstraksi komedo tak jarang menimbulkan rasa sakit. Nah cara mudah menghilangkan komedo bisa dengan kencur.
PT GRA Herbalindo Utama bermotivasi menciptakan kualitas produk obat herbal jerawat dengan berbagai manfaat yang variatif untuk menghasilkan produk yang berkualitas, kreatif dan inovatif yang banyak disukai oleh masyarakat. Jasa maklon kapsul jerawat ini biasanya digunakan oleh pemula bisnis sebagai pilihan bisnisnya karena lebih efisien. Anda tidak perlu mengeluarkan modal untuk membeli peralatan produksi maupun menyiapkan sebagai modal dapt dialokasikan ke hal lain.