Meniran hijau merupakan tanaman dengan dedauan kecil yang sering dianggap sebagai gulma. Meniran hijau (Phyllanthus niruri) adalah tanaman yang sudah sejak lama dipercaya bisa dijadikan sebagai obat herbal. Meski bentuknya seperti tanaman liar, namun tumbuhan berukuran mungil ini sebaiknya tidak dipandang sebelah mata. Meniran hijau sering dianggap sebagai tumbuhan rumput biasa, meniran mengandung senyawa kimia yang bisa mengatasi penyakit, kandungan tersebut antara lain seperti kalium, zat filantin, damar dan zat penyamak.
Sebagai Antioksidan
Ekstrak yang terbuat dari daun phyllanthus niruri menunjukkan aktivitas antioksidan yang kuat. Antioksidan sendiri membantu melawan radikal bebas dalam tubuh yang bisa menyebabkan kerusakan sel dan berbagai penyakit. Selain itu, antioksidan juga bisa membantu memperkuat kekebalan tubuh dan mencegah timbulnya penyakit.
Cegah Batu Ginjal dan Saluran Kemih
Daun meniran dikatakan bisa membantu mengikis ukuran batu yang terbentuk di saluran kandung kemih dan ginjal. Manfaat daun ini bisa mengendurkan ureter setelah lithotripsy untuk membantu batu keluar. Lithotripsy sendiri merupakan prosedur yang digunakan oleh medis untuk memecah batu di saluran kandung kemih. Ekstrak daun meniran juga dipercaya mampu mencegah pembentukan batu dan bisa menghentikan kristal yang terbentuk.
Cegah Virus
Daun meniran juga dikatakan dapat mengatasi infeksi lain seperti hepatitis B dan HIV. Hal ini dikarenakan daun meniran mampu menjaga daya tahan tubuh agar tetap baik dan mencegah datangnya infeksi.
Cegah Peradangan
Daun meniran dipercaya mampu membantu mengurangi peradangan dan memiliki efek seperti ibuprofen. Meniran juga diteliti mampu mengurangi sekresi asam lambung dan melindungi perut. Ini juga menunjukan efek anti inflamasi yang kuat terhadap tukak lambung.
Anti Bakteri
Ekstrak daun meniran juga berguna sebagai anti bakteri karena memiliki kemampuan anti mikroba terhadap bakteri H.pylori. Jenis bakteri H.pylori sendiri sering ditemukan pada saluran pencernaan. Bakteri ini memang biasanya tidak berbahaya. Namun, dibeberapa kasus bakteri ini bisa menyebabkan tukak lambung, mual dan sakit perut.
Atasi Diabetes
Kandungan ekstrak daun meniran dikatakan mampu membantu mencegah penyerapan glukosa dan meningkatkan penyimpanan glukosa. Hal ini tentu saja bisa membantu menjaga kadar gula darah.
Atasi Hepatitis B
Ekstrak daun meniran juga dikatakan dapat membantu mengobati infeksi hepatitis B akut karena kemampuannya sebagai anti virusnya yang bisa melindungi hati. Hepatitis B adalah bentuk virus hepatitis yang dapat menyebabkan peradangan dan kerusakan hati jangka panjang.
Bantu Lindungi Kesehatan Hati
Daun meniran memiliki potensi untuk mengatasi perlemakan hati non alkohol dan aterosklerosis. Kedua gangguan ini dapat memicu resisten insulin. Meniran hijau dilaporkan dapat mengurangi resisten insulin sehingga juga mengurangi asam lemak pada organ hati.
Anti Kanker
Polifenol dalam meniran dapat mencegah invasi, perpindahan dan adesi sel sel kanker sehingga meniran memiliki potensi kesehatan untuk mencegah metastasis pada kanker payudara dan kanker paru paru serta dapat membantu memperlambat pertumbuhan sel kanker kolorektal dan kanker hati.
Jasa Maklon Kapsul Stamina Tubuh
PT GRA Herbalindo Utama bermotivasi menciptakan kualitas produk kapsul herbal stamina tubuh dengan berbagai manfaat yang variatif untuk menghasilkan produk yang berkualitas, kreatif dan inovatif yang banyak disukai oleh masyarakat. Jasa maklon kapsul stamina tubuh ini biasanya digunakan oleh pemula bisnis sebagai pilihan bisnisnya karena lebih efisien. Anda tidak perlu mengeluarkan modal untuk membeli peralatan produksi maupun menyiapkan sebagai modal dapt dialokasikan ke hal lain.